Jokowi dan Prabowo Terlihat Makin Dekat, Ini Kata Gerindra

Kiswondari
Presiden Joko Widodo dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (dok. Kemhan)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad angkat suara soal Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto yang terlihat makin dekat. Menurutnya kedekatan itu terjalin karena komunikasi yang intens antara Jokowi sebagai Presiden dan Prabowo sebagai Menteri Pertahanan.

"Kalau pertanyaannya interaksi antara Pak Jokowi dan Pak Prabowo begitu dekat, seperti kita tahu bahwa hubungan sehari-hari Pak Jokowi sebagai presiden dan Pak Prabowo sebagai menteri atau pembantu presiden tentunya harus dekat," kata Dasco di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (11/11/2022).

"Komunikasi yang sering dan intens dalam hal pekerjaan tentunya membawa kedekatan," ucap Dasco.

Menurut Dasco, kedekatan keduanya bukan hal yang baru. Kedekatan itu katanya sudah terjalin sejak Jokowi maju ke Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2012 silam. Ketika itu pasangan Jokowi-Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) juga didukung Partai Gerindra.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Dasco Temui Prabowo di Hambalang, Sampaikan Laporan dari Berbagai Daerah

Nasional
7 jam lalu

Prabowo Temu Virtual dengan Keir Starmer, RI-Inggris akan Bangun 1.000 Kapal Penangkap Ikan

Nasional
8 jam lalu

Presiden Prabowo Telekonferensi dengan PM Inggris Keir Starmer, Bahas Apa?

Nasional
12 jam lalu

Momen Gibran Pidato Berbahasa Inggris di Afsel, Sampaikan Salam dari Prabowo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal