Jokowi Disebut Bakal Hapus Pendidikan Agama, Kemenag: Mustahil

Okezone
Dirjen Pendidikan Islam Kemenag, Kamaruddin Amin. (Foto: Kemenag)

JAKARTA, iNews.idKampanye hitam terhadap calon presiden (capres) petahana Joko Widodo (Jokowi) kembali terjadi. Seorang ibu di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) menyebut, jika Jokowi terpilih untuk kali kedua, Kementerian Agama (Kemenag) bakal dihapus.

Begitu video itu viral, Kemenag langsung melakukan klarifikasi. Dirjen Pendidikan Islam Kemenag, Kamaruddin Amin mengatakan, pemerintah tak mungkin menghapus pendidikan agama dalam kurikulum sekolah maupun madrasah karena Indonesia merupakan negara yang religius.

Di negara sekuler seperti Inggris dan sejumlah negara Eropa Barat pun, dia menambahkan, pelajaran agama juga wajib di sekolah.

"Baik di sekolah yang diselenggarakan oleh pemerintah (public schools) apalagi di sekolah yang diselenggarakan oleh gereja (faith based schools). Apalagi di Indonesia, negara bangsa yang dikenal sangat religius, mustahil pelajaran agama dianggap tidak penting, dan akan dihilangkan," kata Kamaruddin dalam keterangan tertulis, Rabu (6/3/2019).

Dia menjelaskan, dalam empat tahun terakhir, Ditjen Pendidikan Islam Kemenag terus berupaya meningkatkan akses dan mutu pendidikan agama dan keagamaan. Bukti nyata itu bisa dilihat dari banyaknya program afirmatif yang dilakukan.

Kamaruddin mencontohkan, Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) merupakan salah satu madrasah unggulan di Indonesia. Madrasah tersebut dikembangkan jumlahnya agar banyak dan tersebar di seluruh Indonesia.

"Pesantren salafiyah dan ma'had aly (perguruan tinggi di pesantren) juga kita rekognisi dalam bentuk penyetaraan atau muadalah," ujarnya.

Pemerintah, dia menambahkan, juga menyiapkan rancangan undang-undang (RUU) Pesantren. RUU tersebut, untuk memberikan afirmasi dan rekognisi bahkan fasilitasi pada tradisi dan kekhasan keilmuan di pesantren.

"Sarana prasarana pendidikan tinggi keagamaan Islam Negeri (PTKIN) maju pesat. 58 PTKIN, semuanya memiliki gedung perkuliahan baru," tuturnya.

Kamaruddin mengatakan, Kemenag telah banyak melakukan penguatan pendidikan agama dan keagamaan. Hal itu dilakukan tidak hanya secara fisik, melainkan juga pada aspek pengembangan sumber daya manusia (SDM), kurikulum maupun penguatan proses belajar mengajar.

"Saya justru optimis, pendidikan agama ke depan di Indonesia akan semakin kuat dan berkualitas," katanya.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Nasional
13 jam lalu

Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro

Nasional
3 hari lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Nasional
4 hari lalu

Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara

Nasional
4 hari lalu

Reaksi Roy Suryo Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Saya Senyum

Nasional
4 hari lalu

Rismon Sianipar Jadi Tersangka Fitnah Ijazah Jokowi: Kami Akan Lakukan Perlawanan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal