JAKARTA, iNews.id - Syukuran hari jadi yang ke-72 tahun Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan gelar pahlawan nasional kepada ayahanda Prof. Drs. Lafran Pane dihadiri Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Acara tersebut digelar di kediaman Akbar Tandjung di Jalan Purnawarman, Jakarta Selatan, yang juga merupakan ketua majelis pembina Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Indonesia (KAHMI).
Jokowi terlihat mengenakan kemeja batik lengan panjang berwarna coklat serta berpeci hitam. Jokowi tiba di lokasi sekitar pukul 19.30 WIB.
Akbar Tanjung, selaku tuan rumah, menyambut kedatangan Jokowi. Setelah penyambutan tersebut, Jokowi ke dalam ruang acara.
"Terima kasih atas kedatangannya ya. Mohom didoakan," kata Akbar saat menyapa wartawan, Selasa (5/2/2019).