Jokowi Kunker ke Sumsel, Tinjau RS di Musi Rawas hingga Gudang Bulog di Lubuklinggau

Raka Dwi Novianto
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kunjungan kerja ke Provinsi Sumatra Selatan (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kunjungan kerja ke Provinsi Sumatra Selatan, Kamis (30/5/2024). Jokowi akan meninjau sejumlah fasilitas umum di Musi Rawas hingga Lubuklinggau.

Presiden Jokowi dan rombongan lepas landas di Bandara Halim Perdanakusuma menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1, pagi ini.

Setibanya di Bandara Silampari, Kota Lubuklinggau, Presiden Jokowi akan langsung melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Musi Rawas Utara untuk meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rupit. Setelah itu, Jokowi akan menuju Pasar Lawang Agung untuk meninjau harga komoditas sekaligus menyerahkan bantuan bagi pedagang. 

Pada siang harinya, Presiden akan menuju Kabupaten Musi Rawas untuk meninjau fasilitas dan pelayanan kesehatan di RSUD dr. Sobirin. Selepas itu, Kepala Negara akan menuju Kota Lubuklinggau untuk meninjau Gudang Bulog Lubuklinggau sekaligus menyerahkan bantuan pangan bagi para penerima manfaat.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam penerbangan menuju Sumatra Selatan yakni Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono, Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, serta Plt. Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M. Yusuf Permana.

Tampak melepas keberangkatan Presiden di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta yaitu Pj. Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto, Pangkoopsud I Marsda TNI Mohammad Nurdin, serta Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Destianto Nugroho Utomo.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
26 menit lalu

Polisi Tentukan Nasib Roy Suryo Cs Hari Ini, Kubu Jokowi: Serahkan ke Hukum yang Berlaku

Nasional
17 jam lalu

Polisi Segera Gelar Perkara Kasus Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi untuk Tentukan Tersangka  

Nasional
21 jam lalu

Prabowo Sangkal Isu Takut dengan Jokowi: Nggak Ada Itu!

Nasional
21 jam lalu

Bantah Dikendalikan, Prabowo: Pak Jokowi Tak Pernah Nitip Apa-Apa Sama Saya

Nasional
22 jam lalu

Puji Jokowi, Prabowo: Mari Kita Pandai-Pandai Hormati Jasa Semua Tokoh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal