Jokowi Sampaikan Duka Cita bagi Korban Meninggal Gempa Jatim

Dita Angga
Presiden Jokowi menyampaikan ucapan duka cita bagi korban meninggal dunia dalam bencana gempa bumi di Jawa Timur. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Jawa Timur diguncang gempa bumi berkekuatan 6,1M pada Sabtu (10/4/2021) dengan episentrum di selatan Malang. Hingga Minggu (11/4/2021) pagi terpantau masih terjadi gempa bumi susulan.

Melihat peristiwa itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun menyampaikan duka cita untuk korban yang meninggal karena bencana gempa tersebut.

“Saya atas nama pemerintah dan seluruh rakyat menyampaikan duka cita yang mendalam atas korban yang meninggal dunia,” katanya dalam konferensi pers yang ditayangkan kanal Youtube Sekretariat Presiden, Minggu (11/4/2021).

Jokowi mengatakan telah meminta jajaran pemerintah daerah dan pusat untuk melakukan langkah-langkah tanggap darurat. Mulai dari mencari korban yang hilang hingga merawat korban yang luka-luka.

“Segera melakukan langkah-langkah tanggap darurat. Mencari dan menemukan korban yang tertimpa reruntuhan. Dan segera melakukan perawatan pada korban yang luka-luka. Dan juga penanganan dampak dari adanya gempa bumi tersebut,” ujarnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

BMKG Ungkap Fakta Mengejutkan, Sebut Tarakan Daerah Paling Rawan Gempa di Kalimantan

Nasional
16 jam lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Nasional
1 hari lalu

Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara

Nasional
1 hari lalu

Reaksi Roy Suryo Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Saya Senyum

Nasional
1 hari lalu

Rismon Sianipar Jadi Tersangka Fitnah Ijazah Jokowi: Kami Akan Lakukan Perlawanan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal