Kampanyekan Udara Bersih, DKI Gelar Karnaval Jakarta Langit Biru

Wildan Catra Mulia
Sekda DKI Saefullah memberikan keterangan pers seputar pelaksanaan karnaval Jakarta Langit Biru di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (25/10/2019). (Foto: iNews.id/Wildan Catra Mulia).

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkolaborasi dengan PT Perusahaan Listrik Negara atau PLN (Persero) dan iNews akan menggelar karnaval mobil listrik bertajuk “Jakarta Langit Biru”, Minggu (27/10/2019). Acara ini untuk mengampanyekan udara bersih sekaligus persiapan menyambut ajang balap Formula E pada tahun depan.

Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah mengatakan, Jakarta Langit Biru bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang lingkungan hidup yang berkelanjutan di DKI Jakarta. Selain itu untuk memeriahkan Hari Listrik Nasional ke-74 sekaligus Hari Sumpah Pemuda ke-91.

"Karnaval Jakarta Langit Biru juga merupakan bagian dari persiapan Jakarta sebagai tuan rumah Formula E pada 2020. Lomba balap ini kan karena Formula E juga menggunakan kendaraan listrik," kata Saefullah dalam konferensi pers di Balai Kota, Jakarta, Jumat (25/10/2019)

Saefullah menuturkan, Jakarta Langit Biru akan dibuka Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Karnaval kendaraan listrik ini menempuh jarak kurang lebih 10 kilomenter dari Patung Pemuda, Senayan, Jakarta Selatan menuju Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, dan kembali lagi.

Menurut Saefullah, kegiatan ini sesuai dengan Instruksi Gubernur (Ingub) Nomor 66 tahun 2019 tentang Pengendalian Kualitas Udara.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Keuangan
2 hari lalu

Simak Tips Pilih Saham Murah di IG Live MNC Sekuritas Sore Ini!

Internasional
4 hari lalu

Malaysia Luncurkan Mobil Listrik Pertama Buatan Dalam Negeri Bulan Ini

Buletin
4 hari lalu

Pemprov DKI Jakarta Evaluasi Keamanan Sekolah Pascainsiden Ledakan di SMAN 72

Mobil
5 hari lalu

Apakah Pajak Mobil Hybrid Lebih Mahal daripada Mobil Listrik? Ini Penjelasannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal