JAKARTA, iNews.id - Ade Armando masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan. Tidak hanya terluka di wajah dan hidung, Ade juga mengalami masalah di bagian kandung kemih setelah menjadi korban pengeroyokan massa.
"Keadaan Ade Armando sekarang, ada masalah di kandung kemih. Kita duga memang ada tindakan pemukulan atau penginjakan," ujar kuasa hukum Ade, Aulia Fahmi di Petogogan, Jakarta Selatan, Kamis (14/4/2022).
Ia mengatakan, pelaku yang melakukan penginjakan serta melucuti celana Ade Armando harus segera bertanggung jawab atas perbuatannya.
"Pelaku yang melakukan penginjakan serta membuka celana juga dapat segera ditangkap. Dia harus bertanggung jawab atas perbuatannya," kata Fahmi.