Kapan Nama Pahlawan Nasional Tahun Ini Diumumkan? Gus Ipul Beri Bocoran

Jonathan Simanjuntak
Mensos Saifullah Yusuf buka suara terkait pengumuman nama-nama yang mendapatkan gelar Pahlawan Nasional (foto: Jonathan Simanjuntak)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf buka suara terkait pengumuman nama-nama yang mendapatkan gelar Pahlawan Nasional. Menurutnya, nama-nama itu biasanya diputuskan menjelang Hari Pahlawan 10 November.

"Ini (keputusan pemberian gelar pahlawan) biasanya diputuskan menjelang 10 November," ujar Gus Ipul di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Minggu (2/11/2025).

Namun, Gus Ipul menegaskan pengumuman itu tetap tergantung dari Presiden Prabowo Subianto. Sebab, Prabowo yang akan menentukan setelah nama-nama calon Pahlawan Nasional dikaji Dewan Gelar.

"Itu nanti kebijakan Presiden. Yang setelah (dikaji) Dewan Gelar nanti akan diteruskan ke Presiden," ujar dia.

Dalam kesempatan ini, Gus Ipul menegaskan nama-nama yang diajukan Kementerian Sosial ini merupakan usulan dari kabupaten/kota hingga provinsi. Sejumlah nama itu diklaim telah melalui pengkajian dan memenuhi syarat formal sebelum akhirnya diusulkan ke Dewan GTK.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Jateng
10 hari lalu

Nama-Nama 7 Tokoh Asal Jateng Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Nasional
10 hari lalu

Soeharto Masuk Daftar Calon Pahlawan Nasional, Wamensos: Usulan Sejak 2010

Nasional
10 hari lalu

Prabowo Masih Pikir-Pikir soal 40 Nama yang Diusulkan Dapat Gelar Pahlawan, Termasuk Soeharto 

Nasional
57 menit lalu

Bahlil: Soeharto Layak Diberikan Penghargaan Nasional

Nasional
3 jam lalu

Soeharto jadi Pahlawan Nasional, Mensos: Sudah Sangat Memenuhi Syarat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal