Kapolri Naikan Pangkat Bharada Komang yang Gugur Baku Tembak dengan KKB

Puteranegara Batubara
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. (Foto MNC Portal Indonesia).

JAKARTA, iNews.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menaikan pangkat terhadap personel Brimob Bharada I Komang Wira Natha. Komang telah gugur saat baku tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua, pimpinan Lekagak Telenggen.

"Kami dari institusi Polri memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada almarhum dan memberikan kenaikan pangkat luar biasa dengan gelar Anumerta," kata Sigit dalam jumpa pers di Gedung Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (28/4/2021).

Sigit merasa berduka atas gugurnya personel kepolisian tersebut. Nantinya prajurit yang gugur itu akan dinaikan menjadi Bharatu anumerta.

"Polri telah kehilangan kembali salah satu patriot kita yang kemadin telah berjuang di dala. melaksanakan kegiatan pemberantasan KKB yang ada di Papua. Tentunya saya selaku pimpinan Polri mengucapkan duka cita yang mendalam terhadap gugurnya salah satu putra terbaik kami," ujar Sigit.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Kapolri Bareng Titiek Soeharto Panen Raya Jagung di Bekasi, Kawal Program Prabowo

Nasional
10 hari lalu

Monitor Pergantian Tahun Baru se-Indonesia, Kapolri Pastikan Pengamanan dan Layanan Terjaga

Nasional
10 hari lalu

Potret Kapolri Turun Langsung ke Bundaran HI saat Malam Tahun Baru, Sapa Masyarakat

Nasional
11 hari lalu

Pantau Pergantian Tahun, Menko Polkam, Panglima TNI hingga Kapolri Pastikan Situasi Kondusif

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal