Warga yang panik langsung mendatangi lokasi dan membantu mengevakuasi korban dari dalam kendaraan. Kejadian ini kemudian dilaporkan ke polisi.
Pihak Satlantas Polresta Deli Serdang telah menangani kasus kecelakaan ini dan melakukan olah tempat kejadian perkara. Kedua jenazah langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Haji Amri Tambunan untuk penanganan lebih lanjut.