Kemendagri Beri Pengawasan Khusus untuk Jateng dan Jatim terkait Netralitas ASN

Felldy Aslya Utama
Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bima Arya Sugiarto (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bima Arya Sugiarto mengakui jika Pilkada Jawa Tengah dan Jawa Timur tahun 2024 perlu mendapatkan atensi khusus. Menurutnya, dua wilayah tersebut memiliki dinamika tersendiri.

Hal itu disampaikan Bima dalam paparannya di Rapat Kerja Komisi II bersama Mendagri, PJ Gubernur dan Wali Kota dan Bupati di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (11/11/2024). 

"Yang sekarang kita fokuskan ada juga netralitas ASN. Kami berkeliling ke setiap provinsi bersama dengan Bawaslu, kemarin ke Jawa Tengah dan Jawa Timur," kata Bima dalam paparannya.

Bima mengatakan dua daerah itu sengaja disambangi lantaran dinilai memiliki dinamika tersendiri dalam Pilkada Serentak 2024. Pasalnya, sudah ada aduan masuk terutama soal netralitas aparatur sipil negara (ASN).

"Ini memang dua daerah ada dinamika tersendiri berdasarkan aduan yang masuk terkait netralitas ASN termasuk juga kepala desa," ujarnya. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Buletin
10 jam lalu

Detik-Detik Banjir Bandang Terjang Brebes, 3 Warga Tewas Terseret Derasnya Arus

Nasional
1 hari lalu

Bupati Ponorogo Ditetapkan Tersangka KPK bersama 3 Orang Lain, Ini Identitasnya

Nasional
2 hari lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
2 hari lalu

Jadi Tersangka KPK, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjerat 3 Klaster Kasus Korupsi

Nasional
2 hari lalu

Blak-blakan! Jaksa Agung ST Burhanuddin akan Kembali Bongkar Megakorupsi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal