Kemendikdasmen Kirim 17.073 Papan Tulis Digital ke Sekolah-Sekolah di Sumut

Binti Mufarida
Papan tulis digital. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah menyalurkan sebanyak 17.073 unit papan tulis digital atau Interactive Flat Panel (IFP) ke ratusan sekolah di Sumatra Utara (Sumut). Program ini untuk memodernisasi metode pembelajaran sekaligus menyukseskan digitalisasi pendidikan.

“Untuk digitalisasi pendidikan di Sumut, sebanyak 17.073 unit sudah terkirim, dan yang masih dalam proses pengiriman tinggal delapan unit,” kata Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti dalam keterangannya, Minggu (4/1/2025).

Khusus di Medan, kata Mu’ti, sebanyak 2.047 papan interaktif digital telah diterima satuan pendidikann, dengan rincian 359 PAUD, 21 PKBM, 912 SD, 1 SKB, 12 SLB, 221 SMA, 105 SMK, dan 416 SMP.

Secara nasional, menurut Mu’ti, papan interaktif digital telah didistribusikan ke 288.865 satuan pendidikan di seluruh Indonesia.

Sementara itu, Mu’ti menjelaskan revitalisasi 897 satuan pendidikan di Sumut telah dilakukan dengan total anggaran Rp852 miliar. Program tersebut mencakup 34 PAUD, 400 SD, 240 SMP, 119 SMA, 88 SMK, 11 Sekolah Luar Biasa (SLB), serta 5 PKBM atau SKB.

“Dari total tersebut, yang sudah terealisasi sebesar 48,5 persen. Sebanyak 431 sekolah masih dalam proses pembangunan. Adapun yang progres pekerjaannya mencapai 95 persen sebanyak 117 sekolah atau setara 13,4 persen, dan yang telah selesai 100 persen sebanyak 349 sekolah atau 39 persen,” jelasnya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
9 hari lalu

Revitalisasi 897 Sekolah di Sumut Dikebut Pascabencana, Target Rampung Akhir Januari

Nasional
9 hari lalu

Mendikdasmen Sebut 1.157 Sekolah di Sumut Siap Beroperasi Besok usai Bencana

Aceh
9 hari lalu

Jelang Semester Baru, Pembersihan Sekolah di Pidie Jaya hingga Aceh Tamiang Dikebut

Nasional
10 hari lalu

Prabowo Ingin Siswa Sekolah Kedinasan Dikirim ke Lokasi Bencana Sumatra

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal