Yerry menyatakan, selain merata juga perlu adanya pengawasan yang ketat dari instansi terkait.
Menurut juru bicara nasional Partai Perindo, partai yang dikenal peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja, dan Indonesia sejahtera itu, pengawasan yang ketat bisa meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, sehingga anggaran triliunan tersebut benar-benar terserap untuk kepentingan masyarakat.
"Kami meminta agar proyek perbaikan jalan ini diawasi dengan cermat. Jangan sampai jalan yang sudah diperbaiki hancur lagi hanya karena hujan semalam. Kontraktor yang mengerjakan perbaikan jalan perlu pengawasan, supaya tidak ada dana yang disalahgunakan," katanya.