Kenang Pelajaran Kepemimpinan Cak Noer, Prabowo: Tugas Pemimpin Membuat Wong Cilik Bisa Gemuyu

Tim iNews
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengenang pelajaran dari Cak Noer (Foto : Ist)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengenang pelajaran dari Raden Panji Muhammad Nur atau Cak Noer yang sempat disampaikan kepadanya. Cak Noer adalah Gubernur Jawa Timur pada masa bakti 1967 - 1976. 

Ia meniti karier dari bawah sebagai pegawai magang di Kantor Kabupaten Sumenep, Asisten Wedana, Patih (Wakil Bupati), Bupati Kabupaten Bangkalan, Residen (Pembantu Gubernur), Pejabat Sementara Gubernur Jawa Timur, hingga menjadi seorang Gubernur Jawa Timur.

Dalam buku Prabowo yang berjudul Kepemimpinan Militer Catatan dari Pengalaman Letnan Jenderal TNI (Purn.) Prabowo Subianto, ia menuliskan kalimat Cak Noer dalam bahasa Jawa, yaitu “Pemimpin tugasnya adalah membuat wong cilik bisa gemuyu atau tertawa," tulis Prabowo.

“Ada kalimat singkat yang beliau sampaikan kepada saya dalam bahasa Jawa yang mengatakan ‘Prabowo, tugas pemimpin itu sangat sederhana. Seorang pemimpin itu harus bekerja agar orang kecil atau miskin bisa tertawa',” tulis Prabowo dalam buku tersebut dikutip Kamis (21/7/2022).

Prabowo menjelaskan makna kalimat Cak Noer tersebut adalah kalau masyarakat yang lemah berada dalam keadaan serba kekurangan bisa tertawa, maka sebenarnya mereka yakin ada harapan.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
9 jam lalu

Prabowo Ingin Taruna Nusantara Cetak Pemimpin yang Antikorupsi 

Nasional
9 jam lalu

Prabowo Minta Proyek Gedung Legislatif di IKN Dipercepat, Targetkan Rampung 2028

Nasional
10 jam lalu

Presiden Prabowo: Tahun Ini Saya Renovasi 60.000 Sekolah

Nasional
10 jam lalu

Prabowo Koreksi Desain dan Fungsi IKN, Minta OIKN-Kementerian PU Perbaiki

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal