Kisah Abdul Malik, Tukang Pijat Naik Haji Bantu Jemaah Segarkan Badan

Dani Adil
Abdul Malik membuka praktek pijat gratis bagi jemaah haji di Makkah (Foto : Ist)

MAKKAH, iNews.id - Abdul Malik (42) bahagia bisa menunaikan ibadah haji tahun ini. Pria yang sehari-hari berprofesi sebagai tukang pijat ini tak hanya fokus pada prosesi haji tapi juga membantu menyegarkan badan sesama jemaah

Malik ingin meraih pahala dengan membantu jemaah yang beribadah. Suami dari Umi Taslimah ini, langsung membuka praktek pijat gratis setibanya di Makkah. 

Pria asal Bojonegoro ini mempunyai spesialisasi pijat salah urat hingga menyegarkan badan. 

Semua pertolongan bagi jemaah gratis karena dia berniat untuk menolong setelah melihat banyak jemaah yang kesakitan setelah perjalanan panjang dari Tanah Air ke Arab Saudi.

“Niatnya Lillahi Taala. Saya empati pada jemaah yang sudah datang  dari jauh ke Tanah Suci, tapi di sini mengalami kesulitan jalan, merasa sakit. Saya bantu biar bugar dan dapat menjalankan ibadah dengan baik,” katanya,  Kamis (16/6/2022). 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
17 hari lalu

Menhaj Sebut Biaya Haji 2026 Tinggal Tunggu Keppres

Nasional
17 hari lalu

Jemaah Haji 2026 Mulai Berangkat 22 April, Ini Jadwal Lengkap Hingga Pemulangan  

Nasional
17 hari lalu

Jadwal Pelunasan Haji 2026 Dimulai 19 November 2025 

Nasional
26 hari lalu

Komisi VIII DPR Minta Pemerintah Terbitkan Aturan dan Panduan terkait Umrah Mandiri 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal