JAKARTA, iNews.id - Ratusan karyawan PT LG Elektronik Indonesia Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi positif Covid-19. Kasus tersebut menjadi salah satu yang terbesar di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito meminta perusahaan LG dan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bekasi melakukan evaluasi. Hal ini menyusul adanya laporan ratusan karyawan LG terinfeksi covid-19.
“Apabila terjadi seperti ini dengan 300 pekerja dilaporkan terinfeksi Covid, kami mohon perusahaan tersebut dan pemda melakukan evaluasi yang ketat," katanya saat konferensi pers di Kantor Presiden, Selasa (25/8/2020).
Dia mengatakan protokol kesehatan harus dijalankan secara tertib dan disiplin. Dia meminta jangan sampai lengah karena ini merupakan bagian dari melindungi masyarakat.
“Khususnya dalam hal ini adalah pekerja yang bekerja di industri. Sekali lagi mohon perhatiannya dari industri dan pemda,” ujarnya.
Wiku kembali mengingatkan untuk membuka perkantoran atau operasional industri harus mendapat izin terlebih dahulu dari pemda,
“Sebelum dapat izin, industri atau perkantoran tersebut harus melakukan upaya prakondisi, timing, prioritas, dan selalu konsul dengan pemda dan melakukan monitoring dan evaluasi,” katanya.