JAKARTA, iNews.id - Kondisi terkini Najwa Shihab usai suaminya, Ibrahim Sjarief Assegaf, meninggal dunia diungkap sejumlah artis, seperti Armand Maulana dan Deddy Corbuzier.
Menurut kesaksian Armand Maulana, Najwa Shihab begitu tegar ditinggal suami tersayang untuk selamanya. Meski begitu, jurnalis senior itu sangat terpukul, sedih, dan tak mau jauh dari jenazah.
"Nana (Najwa Shihab) selalu ada di sebelah almarhum. Dia sedih, tapi kelihatan tegar," ungkap Armand Maulana saat ditemui di rumah duka di Jalan Jeruk Purut, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa malam (20/5/2025).
Armand melanjutkan, Najwa begitu terpukul atas kematian suaminya. Namun, dia tetap menyambut dengan hangat para pelayat yang datang langsung ke rumahnya.
"Seseorang yang ditinggalkan orang tercintanya pasti sedih. Nana kelihatan capek, tapi selalu menyapa pelayat yang begitu banyak datang takziah," kata Armand.
Sementara itu, Deddy Corbuzier menjelaskan kondisi Najwa Shihab usai suaminya meninggal dunia, dia sangat terpukul.