Kronologi Kecelakaan Beruntun 6 Kendaraan di Tapanuli Utara, Berawal Truk Rem Blong

Ares Fernando Manalu
Kecelakaan beruntun di Jalan Tarutung–Sipirok, tepatnya di depan Puskesmas Onan Hasang, Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara, Senin (2/6/2025). (Foto: iNews).

TAPANULI UTARA, iNews.idKecelakaan beruntun melibatkan truk kontainer dan lima kendaraan terjadi di Jalan Raya Tarutung-Sipirok, tepatnya depan Puskesmas Onan Hasang, Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara, Senin (2/6/2025).

Tidak ada korban jiwa, namun lima orang luka-luka akibat kecelakaan beruntun tersebut. Kendaraan mereka juga rusak berat.

Kelima korban luka yakni, Agian Siagian, sopir Toyota Hiace BB 7013 HA, Suria Ahmadi Harahap, sopir Toyota Hiace BK 7325 DQ, Sorimuda Harahap, sopir Toyota Avanza 1548 FL, Bolas Sitanggang, sopir Mitsubishi L300 BM 8916 MQ, dan Irwan Tambunan, sopir Minibus Mitsubishi BB 1338 HC.

Kasus kecelakaan tersebut sontak menghebohkan publik dan viral di media sosial. Tampak dalam video amatir, kerusakan parah pada sejumlah kendaraan akibat kecelakaan yang diduga disebabkan truk kontainer bermuatan semen nopol BK 8772 GS mengalami rem blong.

Kasi Humas Polres Tapanuli Utara, Aiptu Walpon Baringbing mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.00 WIB, ketika kondisi jalanan yang menurun membuat truk kontainer gagal dikendalikan.

“Truk menghantam lima kendaraan yang tengah berhenti di jalan karena salah satu mobil hendak berbelok ke kanan,” ujar Aiptu Walpon.

Kelima kendaraan yang menjadi korban tabrakan beruntun antara lain minibus Mitsubishi nopol BB 1338 HC, Toyota Hiace nopol BB 7013 HA, Toyota Hiace nopol BK 7325 DQ,, Toyota Avanza nopol 1548 FL, Mitsubishi L300 nopol BM 8916 MQ.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Sumut
5 bulan lalu

TKP 6 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Taput, Truk Tanpa Rem Melaju di Jalan Menurun

Nasional
5 bulan lalu

Kecelakaan Beruntun di Taput, Truk Kontainer Rem Blong Tabrak 5 Mobil

Nasional
5 bulan lalu

Kecelakaan Beruntun Truk Tabrak Mobil dan GT Ciawi 2, Diduga Rem Blong

Megapolitan
21 hari lalu

Pluit Macet Parah Pagi Ini, Transjakarta Ubah Pola Rute Koridor 9

Megapolitan
22 hari lalu

TransJakarta di 3 Koridor Pagi Ini Telat hingga 30 Menit gegara Antrean Truk Kontainer di Grogol-Tomang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal