KSAL Yudo Pastikan Secepatnya Investigasi Kecelakaan Pesawat G-36 Bonanza

Jonathan Simanjuntak
KSAL Laksamana Yudo Margono (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono memastikan pihaknya secepatnya melakukan investigasi penyebab jatuhnya pesawat G-36 Bonanza di Selat Madura. Pesawat latih itu jatuh pada Rabu (7/9/2022) kemarin.

"Secepatnya kita pasti secepatnya (investigasi), jangan sampai tertunda lama," kata Yudo, Kamis (8/9/2022). 

Yudo menyebut pesawat milik TNI AL ini tidak memiliki kotak hitam atau blackbox.

“Jadi, pesawat latih ini nggak ada blackbox,” ujar Yudo.

TNI AL juga segera memberikan pendampingan psikologi kepada keluarga awak pesawat yang meninggal dunia. Pendampingan psikologi diberikan juga kepada para kru dan pilot yang berdinas di lingkungan TNI AL.

“Tentunya kita juga libatkan dinas psikologi Angkatan Laut untuk memberikan pendampingan,” kata Yudo.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

10,2 Juta Orang Naik Pesawat selama Libur Nataru, Ini Tujuan Favoritnya

Nasional
6 hari lalu

Penumpang Penerbangan Domestik Anjlok saat Nataru, Minat ke Luar Negeri Justru Meningkat

Nasional
7 hari lalu

Kemenhub: Penumpang Pesawat Domestik Turun Saat Nataru, Internasional Justru Naik

Nasional
10 hari lalu

BNPB Kerahkan 9 Pesawat untuk Modifikasi Cuaca di Aceh, Sumut dan Sumbar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal