JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo meminta para prajurit TNI AU terus meningkatkan kemampuan menembaknya. Kemampuan harus terus dipacu supaya bisa lebih baik lagi.
Hal itu disampaikannya di kejuaraan menembak KSAU Cup 2023 di lapangan tembak Djamsuri Wing I Paskhas, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu (7/5/2023).
"Saya belum puas, harus ditingkatkan lagi. Jelas kalau itu pasti sebagai pimpinan pasti harus ada rasa tidak puas supaya mereka dipacu lagi untuk lebih baik," kata Fadjar.
Fadjar mengatakan, para prajurit TNI AU dapat mengasah kemampuan menembaknya dengan latihan secara berkala. Frekuensi latihan bisa ditambah menjelang momen tertentu seperti kompetisi.
"Latihannya secara berkala dan kita semua ada jadwalnya. Apalagi kalau menjelang latihan. Apalagi menjelang lomba, pasti kita mempunyai frekuensi latihan ditambah," ucapnya.