JAKARTA, iNews.id - Bakal calon presiden Anies Baswedan mengajak seluruh kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melanjutkan perjuangan dari Jakarta menuju Indonesia yang lebih baik di 2024. Anies pun mengutip tagline Pemerintah Provinsi DKI Jakarta saat ini yakni: Sukses Jakarta untuk Indonesia.
Hal itu disampaikan Anies saat memberikan pidato di apel siaga PKS di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Minggu (26/2/2023).
"Seperti tagline Pemprov DKI Jakarta yang baru beberapa bulan ini digunakan, taglinenya berbunyi: Sukses Jakarta untuk Indonesia. Tagline ini yang kita bawa sekarang," kata Anies.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyatakan, api perjuangan telah dikobarkan oleh PKS dengan hadirnya keputusan mengusung dirinya sebagai capres 2024.