“Dan ibu Ketua Umum lewat Mbak Puan tadi juga menyampaikan bahwa di bawah kepemimpinan Prabowo InsyaAllah Indonesia 5 tahun ke depan akan maju sebagaimana mimpi bersama menjadi Indonesia raya,” tutur dia.
Tak cuma itu, Said mengatakan momen pertemuan antara Megawati dan Prabowo semakin dekat. Said juga mengaku berharap agar pertemuannya segera terealisasi.
“Kita doakan bersama secepatnya pertemuan kedua beliau,” kata Said.