Macquarie University, MNC Group dan MNC University Jalin Kerja Sama untuk Bangun Dunia Pendidikan

Tim iNews
Macquarie University, MNC Group dan MNC University resmi bekerja sama demi meningkatkan kualitas pendidikan serta kualitas industri Tanah Air. (Foto : MNC)

"Tiap tahunnya, kami menyambut banyak mahasiswa/i Indonesia yang belajar di Macquarie, kami pun menjalin hubungan baik dengan banyak alumni dari Indonesia (dan seluruh dunia). Kami sangat menghargai terciptanya relasi yang saling menguntungkan antara Indonesia dan Macquarie – seperti kerjasama yang dibangun dengan MNC di mana kedua pihak dapat bersama-sama membekali mahasiswa/i agar dapat sukses dalam Industri 4.0 dan seterusnya.” tuturnya.

Menduduki peringkat global 100 universitas terbaik untuk Accounting and Finance serta peringkat 150 universitas terbaik untuk Media and Communications (2022 QS rankings), kerja sama antara Macquarie University dan MNC akan menelurkan kesempatan-kesempatan menarik bagi semua pihak yang terlibat.

Macquarie University, MNC Group dan MNC University telah setuju untuk menjalankan 14 program kerja sama demi menciptakan kesempatan yang lebih luas dalam dunia pendidikan maupun dunia kerja.

Ketiga pihak merasa optimis terhadap kerjasama yang dibangun, MNC Group mendapatkan kesempatan untuk lebih mengembangkan bisnisnya dengan beragam inovasi yang terjalin di dalam proses kerjasama, di sisi lain, mahasiswa-mahasiswi Macquarie University dan MNC University juga dapat menyalurkan kontribusi mereka secara lebih luas baik secara akademik maupun non-akademik melalui program-program seperti joint research dan student exchange.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
12 hari lalu

Kemendikdasmen Harap Konferensi Internasional LKLB Perkuat Toleransi dan Jaringan Pendidikan

Destinasi
18 hari lalu

KEK MNC Lido City Tampilkan Trump International Golf Club Lido di Indonesia Golf Festival 2025

Nasional
18 hari lalu

Puspadaya Perindo Gelar Sosialisasi Hak Anak dan Pencegahan Kekerasan, KPAI: Wujudkan Pendidikan Aman dan Nyaman

Nasional
19 hari lalu

Dapatkah Rasionalitas Berpikir Bertahan di Zaman Artificial Intelligence? 

Nasional
20 hari lalu

Momen Prabowo Berkelakar di Hadapan Presiden Brasil Lula: Beliau Sudah 3 Periode, Kita Enggak Boleh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal