Dia juga menyindir, mahasiswa tidak menuntut bantuan seperti bansos atau susu gratis yang kerap dibagikan, melainkan menagih komitmen yang sebelumnya dijanjikan.
Sebelumnya, Wakapolres Blitar Kota Kompol Subiyantana membenarkan adanya insiden tersebut namun menegaskan tidak ada penahanan.
“Informasinya mahasiswa bawa poster itu mau menerobos rombongan sehingga dipinggirkan. Ketentuan pengamanan memang harus steril ya,” ujarnya.
Namun saat ditanya soal isi poster, dia mengaku belum mengetahui secara pasti.
Diketahui, Wapres Gibran mengunjungi Makam Bung Karno di Bendogerit, Blitar, bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Gibran berziarah dan menabur bunga sebagai bentuk penghormatan terhadap Presiden pertama RI, Soekarno. Baginya, Bung Karno adalah tokoh besar yang memberikan dampak besar terhadap kemerdekaan dan pembangunan bangsa.