Ma'ruf Amin Buka Puasa Bersama Awak Media: Ramadhan Terakhir Jadi Wapres

Binti Mufarida
Wapres Ma'ruf Amin (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden Ma'ruf Amin menggelar buka puasa bersama awak media, Senin (1/4/2024). Buka puasa digelar di kediaman resmi wapres, Jalan Diponegoro, Jakarta.

Pada kesempatan itu, Ma'ruf mengatakan Ramadhan kali ini merupakan Ramadhan terakhirnya sebagai wapres. Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan presiden dan wapres terpilih di Pilpres 2024.

"Ini merupakan bulan Ramadhan terakhir saya sebagai wapres. Bukan Ramadhan yang terakhir, bukan ya, sebagai wapres ya. Sebab nanti insya Allah Ramadhan akan datang saya tidak di sini lagi," ujar wapres.

Ma'ruf mengaku gembira bisa menggelar buka puasa bersama para awak media.

"Saya gembira karena bagi saya wartawan ini merupakan jembatan antara pemerintah dan masyarakat yang menginformasikan kebijakan pemerintah dan aspirasi masyarakat," katanya.

Menurut Ma'ruf, wartawan merupakan pilar demokrasi yang sangat penting perannya. Dia terbantu dalam tugasnya karena peran wartawan.

"Saya merasa banyak terbantu dalam melaksanakan tugas-tugas saya oleh para wartawan. Dan mudah-mudahan kerja sama ini terus sampai wapres yang akan datang," kata Ma'ruf.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
10 hari lalu

Progres Pembangunan Masjid Raya IKN Tembus 98,4 Persen, Gibran: Siap Digunakan Idulfitri 2026

Nasional
15 hari lalu

MUI Terima Surat Pengunduran Diri Ma'ruf Amin, segera Diproses

Nasional
15 hari lalu

Ma’ruf Amin Tegaskan Gus Yahya dan Rais Aam PBNU Berdamai, Sepakat Muktamar Bersama

Nasional
17 hari lalu

Tak Hanya di MUI, Ma'ruf Amin Juga Mundur dari Dewan Syuro PKB

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal