Megawati Kenang Pengalaman Jadi Paskibraka Tahun 1963: Saya Tahu Cara Didiknya

Riyan Rizki Roshali
Ketua Dewan Pengarah BPIP Megawati Sukarnoputri (foto: Riyan Rizki)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Sukarnoputri mengenang pengalamannya menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pada tahun 1963. Hal itu dia sampaikan saat menghadiri pengukuhan anggota Paskibraka 2025 di Istana Negara, Sabtu (16/8/2025) hari ini.

Megawati mengaku tahu persis bagaimana para anggota Paskibraka dididik dan dibina.

“Ya memang karena saya menjadi pengawasnya dari dulu, karena saya pernah ikut Paskibraka tahun ’63, jadi saya tahu cara dididiknya dan lain sebagainya,” kata Megawati di Istana Negara.

Dia berharap, nilai-nilai nasionalisme yang ditanamkan saat menjadi Paskibraka jadi bekal penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Supaya anak anak-anak bangsa ini memang tahu yang namanya Pancasila, yang namanya kebangsaan, yang namanya nasionalisme, dan dengan seperti itu nantinya mereka akan jadi yang namanya Purna Paskibraka,” ujar dia.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Daftar Lengkap 76 Anggota Paskibraka Upacara 17 Agustus 2025 di Istana

Nasional
3 bulan lalu

Mensesneg Kukuhkan Paskibraka Upacara HUT ke-80 RI di Istana

Nasional
3 bulan lalu

Megawati Hadiri Pengukuhan Paskibraka di Istana Negara, Tak Ada Prabowo

Buletin
13 jam lalu

Miris! Angka Pernikahan di Indonesia Anjlok, Kasus Cerai Malah Meningkat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal