Megawati Umumkan 305 Bakal Calon Kepala Daerah yang Didukung PDIP Hari Ini

Felldy Aslya Utama
Megawati Soekarnoputri bakal mengumumkan 305 bakal calon kepala daerah yang didukung PDIP hari ini. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum DPP PDI-Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri akan mengumumkan 305 bakal calon kepala daerah yang diusung partainya di Pilkada 2024, Rabu (14/8/2024). Pengumuman dilakukan secara hybrid.

"Hari ini, Ibu Megawati akan mengumumkan calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah untuk gelombang pertama,” kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu (14/8/2024).

"Total yang akan diumumkan 305 paslon. Ada 12 bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur dan 293 kabupaten atau kota," ujarnya.

Dia mengatakan, perwakilan seluruh provinsi akan hadir di Kantor DPP PDIP. "Yang akan hadir di kantor DPP PDIP adalah perwakilan dari seluruh provinsi," ujarnya.

Dia pun menyampaikan arahan Megawati kepada pengurus dan kader PDIP dalam menghadapi Pilkada 2024. Megawati meminta kadernya disiplin dan solid menjaga nama partai.

Presiden kelima RI itu meminta PDIP membangun ikatan atau bonding dengan turun ke akar rumput menyerap aspirasi masyarakat.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
2 hari lalu

Keji! Ini Motif Pembunuhan dan Mutilasi Istri Pegawai Pajak Manokwari

Buletin
2 hari lalu

Miris! Penculik Bilqis Ternyata Juga Jual Dua Anak Kandung

Buletin
3 hari lalu

Kebakaran Dahsyat di Belawan Medan: 10 Rumah Ludes, Warga Luka Parah

Buletin
3 hari lalu

Pembunuhan Satu Keluarga di Indramayu, Keluarga Korban Tuntut Hukuman Setimpal

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal