Menag Lukman Hakim Siap Bantu KPK Ungkap Kasus Pengisian Jabatan

Felldy Aslya Utama
Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin memberikan keterangan pers terkait kasus suap pengisian jabatan di Kemenag, Jakarta, Sabtu (16/3/2019). (Foto? iNews.id/ Felldy Utama).

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Agama (Kemenag) akan membantu Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menuntaskan kasus suap terkait pengisian jabatan di Kemenag. Kemenag akan bersikap kooperatif terhadap KPK untuk penuntasan kasus tersebut.

Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin mengatakan, mendukung penuh KPK menjalankan tugasnya untuk memberantas korupsi. Termasuk di lingkungan Kemenag.

"Kemenag memberikan dukungan dan akses seluas-luasnya dengan menyampaikan berbagai data, informasi dan bukti yang relevan dan diperlukan untuk kepentingan penyelidikan oleh KPK," ujar Lukman dalam konferensi persnya di Kemenag, Sabtu (16/3/2019).

Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini berjanji ke depan akan meningkatkan kerja sama lebih baik kepada KPK dalam pemberantasan korupsi. Baik, menyangkut mutasi maupun promosi jabatan di lingkungan Kemenag. "Kemenag akan membangun kolaborasi lebih erat dengan KPK ," katanya.

Kasus pengisian jabata di Kemenag terungkap ketika KPK menangkap Ketua Umum PPP Romahurmuziy pada Jumat (15/3/2019) di Surabaya, Jawa Timur. Usai gelar perkara KPK menetapkan Romy tersangka menerima uang Rp300 juta dari dua pejabat Kemenag.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Kejagung soal Wakil Wali Kota Bandung Kena OTT: Hanya Pemeriksaan

Nasional
3 hari lalu

Pejabat di Bandung Diduga Terjerat OTT, Kejari Bakal Umumkan Malam Ini  

Nasional
15 hari lalu

Noel Ebenezer Tetap Merasa Tak Terjaring OTT KPK

Nasional
26 hari lalu

Menag bakal Data Seluruh Ponpes Tak Sesuai Standar, Dimulai dari Kalimantan

Nasional
26 hari lalu

Menag bakal Panggil Pimpinan Pesantren se-Indonesia Buntut Ponpes Al Khoziny Ambruk

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal