Menag Ungkap Jokowi dan Paus Fransiskus bakal Bahas Isu Global saat Bertemu Besok

Riyan Rizki Roshali
Menag Yaqut Cholil Qoumas mengungkapkan Presiden Jokowi dan Paus Fransiskus bakal membahas isu global saat bertemu di Istana Negara, Jakarta. (Foto: Riyan Rizki Roshali)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengungkapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Paus Fransiskus bakal membahas isu global saat bertemu pada Rabu (4/9/2024) besok. Pertemuan rencananya digelar di Istana Negara, Jakarta.

“Saya yakin karena tadi saya sampaikan beliau ini juga pemimpin negara selain pemimpin umat, beliau juga meng-update segala isu yang berkaitan dengan perkembangan global dan itu juga akan dibicarakan oleh beliau berdua,” kata Yaqut usai menyambut kedatangan Paus Fransiskus di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Selasa (3/9/2024).

Selain itu, lanjut dia, pertemuan itu juga untuk mempererat hubungan Indonesia dan Vatikan. Selain bertemu Jokowi, kata dia, Paus Fransiskus juga akan bertemu presiden terpilih Prabowo Subianto.

“Dan yang paling penting menurut saya dari semua proses ini adalah mempererat hubungan antara Indonesia dan Vatikan,” ungkapnya.

Sebelumnya, Jokowi menyambut hangat kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia. Dia mengucapkan selamat datang. 

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
14 jam lalu

Keji! Ini Motif Pembunuhan dan Mutilasi Istri Pegawai Pajak Manokwari

Buletin
1 hari lalu

Miris! Penculik Bilqis Ternyata Juga Jual Dua Anak Kandung

Buletin
1 hari lalu

Kebakaran Dahsyat di Belawan Medan: 10 Rumah Ludes, Warga Luka Parah

Buletin
1 hari lalu

Pembunuhan Satu Keluarga di Indramayu, Keluarga Korban Tuntut Hukuman Setimpal

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal