Menag Usul Bacakan Doa Semua Agama, Cek Pro Kontranya di iNews Sore Pukul 16.00 WIB Ini

Tim iNews
Polemik usul Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas tentang doa semua agama menjadi tema utama iNews Sore, Rabu (7/4/2021). (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Usul Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas yang meminta agar setiap kegiatan Kementerian Agama (Kemenag) tidak hanya diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran menuai pro kontra. Yaqut ingin agar semua agama yang diakui di Indonesia mendapatkan kesempatan yang sama untuk memberikan doa. 

Ide Menag ini lantas mendapat kritikan dari Wakil Ketua MUI Anwar Abbas. Sementara, PGI mengapresiasi ide tersebut namun meminta praktiknya dipikirkan baik-baik.

"Jadi bingung sendiri yang dilakukan oleh Menteri Agama ini, kalau di daerah yang mayoritas Islam seperti di Aceh, itu cukup dengan (doa) ajaran Islam, tetapi kalau di Bali ya (doa) Hindu, kalau di NTT ya (doa) agama Katolik, kalau di Sulawesi Utara (doa) Protestan ya," ujar Anwar Abbas, Senin (5/4/2021).

Mengapa ini harus menjadi polemik? iNews Sore akan mengupasnya dalam segmen dialog yang akan dipandu oleh Stefani Patricia dan Abraham Silaban hari ini.

Sementara itu, hakim Pengadilan Negeri Jakarta Timur menolak nota keberatan Rizieq Shihab dalam kasus RS UMMI. Penolakan ini adalah yang kedua setelah keberatan Rizieq dalam kasus kerumuman Petamburan juga ditolak. Dengan putusan sela ini, kasus Rizieq tetap bergulir di meja hijau.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Menag Nasaruddin: Mari Menyadari Menjaga Lingkungan Pahala, Merusaknya Dosa

Muslim
6 hari lalu

Tutup Kongres Rohis 2025, Menag Minta Pemimpin Muda Kuasai Ilmu dan Berintegritas

Belanja
10 hari lalu

BIG Group Dukung Kolaborasi RCTI+ dan Shopee, Dorong Digitalisasi dan Kekuatan UMKM Indonesia

Belanja
10 hari lalu

Kolaborasi Shopee dan RCTI+ Untungkan Brand Lokal, Belanja dalam Satu Aplikasi!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal