Mendagri: Anjungan Dukcapil Mandiri Mudahkan Masyarakat Urus Dokumen Kependudukan

Riezky Maulana
Mendagri, Tito Karnavian menemani Presiden Jokowi berkeliling di acara Kenduri Kebangsaan dan pameran Anjungan Dukcapil Mandiri di Aceh, Sabtu (22/2/2020). (Foto: Istimewa).

ACEH, iNews.id - Acara Kenduri Kebangsaan dan pameran Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) dilaksanakan di Kompleks Sekolah Sukma Bangsa, Kabupaten Bireuen, Provinsi Aceh, Sabtu (22/2/2020). Acara tersebut dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah anggota kabinet.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian berharap pemeran ADM memudahkan masyarakat dalam proses pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP) maupun Kartu Keluarga (KK).

"Harapan Dukcapil mengadakan pameran ini agar masyarakat dibuat lebih mudah, dengan adanya ADM masyarakat tidak perlu mengantre panjang juga menghidari makelar atau calo dalam pengurusan dokumen kependudukan,” ujar Tito di Aceh, Sabtu (22/2/2020).

Sebelum Jokowi tiba, Tito Karnavian sempat mengecek kesiapan dan mengunjungi stand pameran ADM. Dia didampingi Dirjen Dukcapil Kemendagri.

Selain itu Tito bersama para menteri yang hadir ikut menyambut sekaligus menemani Jokowi berkeliling melihat pameran. Salah satunya pameran ADM Dukcapil.

Di stand ADM tersebut dan disaksikan Jokowi, Dirjen Dukcapil sempat melakukan simulasi sistem ADM.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
14 menit lalu

Sekjen Peradi Bersatu soal Salinan Ijazah Jokowi Banyak Ditutupi: Lindungi Data Pribadi

Nasional
3 jam lalu

Siap Diperiksa, Roy Suryo Tak Takut Ditahan Kasus Fitnah Ijazah Jokowi

Nasional
8 jam lalu

Roy Suryo Bersumpah Tak Pernah Edit Ijazah Jokowi: Demi Tuhan, Tidak!

Nasional
1 hari lalu

Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro

Nasional
4 hari lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal