Mengenal Prinsip Hidup Prabowo saat Hadapi Kesulitan : Margo Ono

muhammad farhan
Prabowo Subianto saat menghadiri pelantikan Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) Jawa Tengah dan Yogyakarta. (Foto dok Prabowo).

YOGYAKARTA, iNews.id - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto membeberkan prinsip hidupnya saat mengalami kesulitan. Prinsip yang ia pegang tersebut ialah “Margo Ono” dalam bahasa Jawa, yang berarti “ada jalan.” 

Ia percaya bahwa segala kesulitan yang ada pasti ada jalan tengah dan solusinya.

Hal ini disampaikannya pada saat memberikan sambutan di pelantikan Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) Jawa Tengah dan Yogyakarta di Jumat (7/10/2022) di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, Yogyakarta. 

Prabowo mengatakan bahwa “Margo Ono” sendiri adalah arti nama dari kakek Prabowo yang bernama Raden Mas Margono Djojohadikoesoemo, yang merupakan pendiri Bank Negara Indonesia (BNI). 

Ia adalah orang tua dari ayah Prabowo, begawan Ekonomi Indonesia Soemitro Djojohadikoesoemo.

“Almarhum eyang kakung saya namanya Margono. Beliau dari Banyumas. Orang tua beliau sangat miskin, tapi mereka ada firasat waktu eyang saya lahir bahwa anak ini akan membawa keluarga keluar dari kemiskinan, jadi dikasih nama Margono. Margo ono. Ada jalan,” kata Prabowo.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
12 jam lalu

Purbaya Respons Kritik Hasan Nasbi: Saya Ini Perpanjangan Tangan Presiden

Nasional
12 jam lalu

Prabowo Hadiri KTT ASEAN Plus Three, Dorong Kerja Sama Konkret dan Persaingan Konstruktif

Internasional
16 jam lalu

Lagi! Malaysia Salah Sebut Nama Pemimpin Asing, Kali Ini Korbannya PM Singapura

Nasional
16 jam lalu

Pernyataan Lengkap Malaysia usai Salah Sebut Prabowo Jadi Jokowi di KTT ASEAN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal