Mengenang Clara Sumarwati, Pendaki Puncak Everest Pertama Indonesia yang Meninggal Dunia

Muhammad Sukardi
Pendaki Clara Sumarwati sukses mencapai puncak Everest pada 1996, menjadi orang pertama dari Indonesia. (Foto: X)

JAKARTA, iNews.id - Pendaki wanita asal Yogyakarta Clara Sumarwati meninggal dunia pada Kamis, 2 Oktober 2025. Clara Sumarwati tercatat sebagai pendaki puncak Everest pertama dari Indonesia. 

Sebelum meninggal dunia, Clara dikabarkan berjuang melawan penyakit diabetes yang diderita selama setahun terakhir. Bahkan, diinfokan Clara sempat dirawat di rumah sakit jiwa beberapa kali. 

Sosok Clara Sumarwati sempat menjadi buah bibir publik, karena menjadi pendaki puncak Everest pertama dari Indonesia. Clara berhasil sampai ke puncak gunung tertinggi di dunia pada 1996. 

Pendaki puncak Everest pertama asal Indonesia, Clara Sumarwati, meninggal dunia. (Foto: X)

Sayangnya, kabar itu sempat menjadi gonjang-ganjing. Sebab, ada beberapa pihak yang menyangkal informasi tersebut. Padahal, catatan resmi menjelaskan bahwa benar Clara Sumarwati adalah pendaki asal Indonesia yang pertama kali sampai ke puncak Everest. 

Kabar ini pun dibenarkan oleh Fadjroel Rachman. Melalui unggahan X pada 2018 silam, dia memberikan bukti tangkapan layar situs resmi Everest Summiteers Association. Di sana, tertera nama Clara Sumarwati. 

"Daftar pendaki yang sukses sampai ke puncak Everest, Clara Sumarwati pada 26 September 1996," ungkap laporan yang disampaikan Fadjroel, dikutip Jumat (3/10/2025). 

Lalu, setahun berikutnya ada dua nama pendaki asal Indonesia yang menorehkan sejarah sampai ke puncak Everest, mereka antara lain Asmujiono (26 April 1997) dan Misirin (26 April 1997). 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Destinasi
2 bulan lalu

Kabar Duka, Clara Sumarwati Pendaki Puncak Everest Pertama Indonesia Meninggal Dunia

Jatim
2 bulan lalu

Tega! Pendaki Gunung Piramid Ditemukan Pingsan usai Ditinggal Rombongan

Jateng
2 bulan lalu

Cerita Pendaki Gunung Slamet, Tenda Diacak-acak Sosok Misterius!

Jateng
2 bulan lalu

5 Jalur Pendakian Alternatif Gunung Slamet, Cocok untuk Pendaki Pemula

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal