Menkes Buka Suara soal Siswi SMK Bandung Barat Meninggal Dunia usai Makan MBG

Achmad Al Fiqri
Sejumlah siswa di Bandung Barat dilarikan ke rumah sakit akibat keracunan Makan Bergizi Gratis (MBG). (Foto: iNews).

JAKARTA, iNews.id - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin buka suara terkait kasus kematian siswi SMK Negeri 1 Cihampelas, Bandung Barat yang meninggal dunia diduga usai mengonsumsi makan bergizi gratis (MBG). Korban diketahui mengalami gejala mirip keracunan.

Budi mengaku telah menerima laporan terkait kasus kematian itu dari Dinas Kesehatan setempat. Dia mengungkapkan, peristiwa meninggalnya siswi SMK itu setelah beberapa hari mengonsumsi Makan Bergizi Gratis (MBG).

"Saya sudah menerima laporan Kepala Dinas Kesehatan di sana bahwa kematiannya itu terjadi mungkin 3-4 hari setelah dia makan (MBG)," tutur Budi saat ditemui di kantornya, Jakarta Selatan, Kamis (2/10/2025).

Kendati demikian, ia enggan mengungkap secara detail ihwal penyebab pasti siswi berinisial BR tersebut. Ia menyarankan agar bisa menginfirmasi penyebab kematian siswi SMK itu ke Dinas Kesehatan setempat. "Kalau yang kematian di Cihampelas, itu mungkin lebih tepat ditanyakan ke sana (Dinas Kesehatan setempat)," ujarnya.

Sebelumnya, jagat media sosial heboh dengan kabar meninggalnya seorang siswi SMK Negeri 1 Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat bernama Bunga Rahmawati.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Health
2 bulan lalu

Cegah Keracunan MBG, Kemenkes dan BPOM Bakal Rajin Sidak SPPG

Health
2 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Nasional
5 jam lalu

Pemerintah Kejar Target 82,9 Juta Penerima MBG, Menko Pangan: Kami Semua Balapan

Nasional
6 jam lalu

Pidato di KTT G20, Gibran Tekankan MBG Investasi Strategis Masa Depan Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal