Menkumham Ungkap Pengungsi Rohingya Korban Mafia: Diiming-imingi Kehidupan Layak

Riyan Rizki Roshali
Menkumham Yasonna H. Laoly mengungkap para pengungsi Rohingya korban mafia-mafia. (Foto MPI).

JAKARTA, iNews.id - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H. Laoly mengungkap para pengungsi Rohingya yang terdampar di Aceh merupakan korban mafia-mafia. Mereka dimanfaatkan mafia dengan menjual harta benda hingga diiming-imingi kehidupan yang layak.

“Mereka korban dari para mafia-mafia yang membawa mereka dari menjual harta bendanya. Kemudian datang kemari dengan ditawari iming-iming kehidupan lebih layak,” kata Yasonna usai acara Hari HAM Sedunia ke-75 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Minggu (10/12/2023).

Yasonna menyebutkan para mafia itu sudah ditangkap polisi. Dia berharap hal seperti tidak terjadi lagi di Indonesia.

“Memang ini sindikat, sudah ditangkap polisi dan kita harapkan juga bahwa ini bisa terhindarkan di kemudian hari,” ungkapnya.

Yasonna menilai, Indonesia saat ini sudah melakukan langkah yang baik dalam memberikan pertolongan terhadap para pengungsi, meskipun masih adanya penolakan dari sejumlah pihak.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Internasional
15 hari lalu

Kapal Pengungsi Rohingya Terbalik di Perairan Malaysia-Thailand, Ratusan Orang Hilang

Nasional
27 hari lalu

Prabowo Soroti Oknum di Birokrasi: Tak Boleh Ada Mafia dalam Pemerintahan!

Nasional
1 bulan lalu

Purbaya Bocorkan bakal Ada Penangkapan Besar-besaran Mafia yang Rugikan Negara

Nasional
3 bulan lalu

Prabowo: Saya bakal Hadapi Mafia Sekuat Apapun, Demi Allah Saya Tak akan Mundur

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal