Pihaknya tengah menyiapkan sejumlah program guna menurunkan angka kekerasan seksual pada anak dengan cara mitigasi risiko melalui sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat. Program itu nantinya akan dimulai pada awal Oktober 2023 salah satunya ke Kecamatan Tambora, Jakarta Barat.
"Iya jadi nanti ada sosialisasi dan edukasi kepada warga. Yang paling penting adalah meningkatkan kewaspadaan orang tua dalam mengawasi anak-anaknya, terutama yang ada di permukiman padat," katanya.
"Kita akan ada program lanjutan, kita terjun langsung ke masyarakat kemudian titik mana saja yang sering terjadi pelecehan seksual, kekerasan seksual. Kemudian ada anak-anak yang menjadi korban narkoba gitu ya, nah itu yang sudah mulai dipetakan wilayahnya, khususnya di Tambora," tutur dia.