MNC Peduli Kembali Salurkan Bantuan kepada RSPI Sulianti Saroso

MNC Media
MNC Peduli menyerahkan bantuan kepada RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara, Kamis (1/10/2020). (Foto: MNC Media).

JAKARTA, iNews.idMNC Peduli kembali menyalurkan bantuan kepada Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta Utara. Bantuan ini menjadi dukungan moral kepada petugas medis dan nonmedis di RSPI yang sejak awal pandemi bekerja keras menangani pasien Covid-19.

MNC Peduli menilai, perjuangan petugas rumah sakit yang bertugas dalam menangani pasien Covid-19 tentunya harus diapresiasi. Kali ini MNC Peduli menyalurkan makanan dan minuman ringan kepada petugas RSPI Sulianti Saroso.

Bantuan yang diserahkan oleh Tim MNC Peduli diterima oleh Koordinator Bidang Humas DWP RSPI Sulianti Saroso, Dian Noni, Kamis (1/10/2020). RSPI menyampaikan terima kasih atas donasi tersebut.

“Saat ini kurva pandemi belum menurun. Semoga bantuan ini bisa menjadikan semangat bagi kami,” ucapnya.

Sebelumnya, MNC Peduli telah menyalurkan berbagai bantuan kepada RSPI Sulianti Saroso seperti alat kesehatan, alat pelindung diri, makanan dan juga sembako.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

HUT ke-36 MNC Group, MNC Peduli Perbaiki Kantor SDN Babakan Kencana

Nasional
3 hari lalu

Rangkaian HUT ke-36 MNC Group, MNC Peduli Gelar Edukasi Masak Makanan Sehat dan Bergizi

Megapolitan
4 hari lalu

MNC Peduli dan Park Hyatt Jakarta Gelar Edukasi dan Salurkan Makanan Bergizi untuk Warga Menteng Pulo

Nasional
6 hari lalu

MNC University Ajak Anggota PMR Gunakan Medsos secara Positif di Pelatihan Literasi Digital

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal