MNC Peduli Gelar Pemeriksaan Mata Gratis untuk Anak-Anak Marjinal

Felldy Aslya Utama
MNC Peduli melalui MNC Media menyelenggarakan pemeriksaan mata gratis bagi anak-anak marjinal di Sekolah Alternatif Anak-Anak Jalanan, Jakarta, Rabu (30/9/2020). (Foto: MNC Media).

JAKARTA, iNews.id MNC Peduli melalui MNC Media menyelenggarakan pemeriksaan mata dan pembagian kacamata gratis bagi anak-anak marjinal. Kegiatan sosial ini digelar untuk memperingati HUT RCTI, MNCTV dan GTV.

Kegiatan yang dilaksanakan di dua lokasi ini bekerja sama dengan produsen lensa kacamata, Essilor. Selain untuk memperingati HUT, acara ini sekaligus sebagai bentuk tanggung jawab sosial MNC Media kepada masyarakat.

Melalui kegiatan ini MNC Media ingin berperan aktif dalam menjaga kesehatan mata, khususnya di kalangan anak-anak usia sekolah. Kegiatan ini juga dilakukan menjelang Hari Penglihatan Mata Sedunia/World Sight Day yang selalu diperingati pada minggu kedua bulan Oktober setiap tahunnya.

Kegiatan pemeriksaan mata dan pembagian kacamata gratis dibarengi dengan edukasi kesehatan mata dilakukan di Sekolah Alternatif Anak-Anak Jalanan/SAAJA, Rabu (30/9/2020) dan Sekolah Kolong Jembatan Pluit pada 6 Oktober 2020.

Kegiatan diawali dengan memberikan edukasi kepada para siswa mengenai bahaya penggunaan gadget yang berlebihan dan pengaruhnya terhadap kesehatan mata serta cara menjaga kesehatan mata, dan cara menggunakan gadget sesuai dengan kebutuhan.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

Apresiasi Bantuan MNC Vision-MNC Peduli, Ini Harapan Komunitas Pemulung Pasar Senen

Nasional
7 hari lalu

MNC Vision Networks dan MNC Peduli Tebar Kebaikan untuk Lansia Pemulung di Pasar Senen

Bisnis
9 hari lalu

Pegiat UMKM Apresiasi Pelatihan dari MNC Peduli: Tambah Pengetahuan dan Bermanfaat

Nasional
9 hari lalu

HUT ke-36, MNC Group Beri Pelatihan 36 Pegiat UMKM agar Mampu Bersaing di Era Digital

Megapolitan
19 hari lalu

Warga Antusias Ikut Cek Kesehatan Gratis MNC Peduli Bersama PMI Jakpus

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal