Selama pandemi Covid-19, MNC Peduli telah menyalurkan bantuan kepada berbagai fasilitas kesehatan. Bantuan berupa ratusan ribu alat kesehatan dan alat pelindung diri (APD) yang terdiri dari baju hazmat, masker bedah, face shield, handgloves, ventilator serta perlengkapan lainnya guna mendukung kinerja tenaga kesehatan dalam melaksanakan tugasnya.
Kegiatan ini akan terus dilakukan oleh MNC Peduli dalam membantu pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19 di Indonesia.
Selain itu, MNC Peduli juga telah memberikan dan melaksanakan bantuan lainnya berupa bantuan sembako, masker kain, perlengkapan sanitasi, rapid test dan swab test di berbagai daerah Indonesia.