Meski demikian, terdapat sejumlah saran perbaikan, penambahan fasilitas serta program-program pelatihan kepada mahasiswa kedepannya.
Sementara asesor 3 Albertus Joko Santoso mendorong untuk segera melakukan pembenahan internal dalam rangka menghadapi proses akreditasi program studi berikutnya.
“Asesmen ini diharapkan bisa menjadi momen evaluasi menyeluruh untuk meningkatkan mutu dan kelengkapan dokumen di masing-masing prodi. Kemudian ia juga mendorong MNC University, terutama untuk memfasilitasi dosen-dosen yang masih muda untuk studi lanjut karena itu akan berdampak positif bagi MNC University,” ujar Joko.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai pengembangan program kerja sama dan kegiatan akademik lainnya, kunjungi situs resmi www.mncu.ac.id atau hubungi hotline 0811-9325-889/0811-1531-889.