Mobil Terguling usai Tabrak Truk di Tol JORR KM5, Dua Orang Tewas

Dimas Choirul
Ilustrasi kecelakaan. 2 orang tewas usai mobil terguling di Tol JORR (Foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Kecelakaan melibatkan dua kendaraan antara mobil F 1303 RS dan truk AA 1904 BA di Jalan Tol JORR JLB dekat KM5+800 B, Cengkareng, Jakarta Barat pada Senin (26/9/2022) pagi. Dalam peristiwa itu, dua orang dinyatakan meninggal dunia dan dua lainnya luka-luka.

Kanit Laka Lantas wilayah Jakarta Barat AKP Hartono menjelaskan kronologi kecelakaan. Saat itu kendaraan minibus yang dikemudikan oleh AK melaju di lajur 1 di Jalan Tol JORR JLB dari arah Pondok Indah menuju ke arah Bandara Soekarno Hatta.

"Sesampainya di KM 5+800 B  menabrak bagian kanan belakang kendaraan truk nopol AA 1904 BA  yang dikemudikan JR yang melaju searah di depannya," kata Hartono dikonfirmasi, Senin (26/9/2022).

Akibat tabrakan itu, kendaraan mobil terbalik di lajur dua. Hartono mengatakan, penumpang mobil berinisial AR dan SY mengalami luka pada bagian kepala dan dinyatakan meninggal dunia di lokasi.

"Selanjutnya jenasah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cengkareng," ucapnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Pengemudi Lexus yang Tewas Tertimpa Pohon di Pondok Indah Ternyata Eks Direktur Danareksa

Megapolitan
4 hari lalu

Hilang Kendali, Mobil Ford Nyemplung ke Kali di Daan Mogot Jakbar

Megapolitan
9 hari lalu

Bus Transjakarta Tabrak Halte Dukuh Atas, Pengemudi Diduga Hilang Fokus

Megapolitan
14 hari lalu

Transjakarta Buka Suara usai Bus Royal Trans Ludes Terbakar di Tol Wiyoto Jakut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal