Moeldoko Bantah 15 Menteri Siap Mundur: Semua Berjalan Happy-happy Saja

Raka Dwi Novianto
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menepis isu 15 menteri siap mundur dari Kabinet Indonesia Maju. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id – Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko membantah isu 15 menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) siap mundur. Dia menilai, kabar burung tersebut sengaja diembuskan untuk menggoyang pemerintahan yang sudah berjalan dengan baik.  

“Saya mantan panglima langsung tanggap, ngerti saya itu, ada tujuan itu. Tujuannya untuk menggoyang ini, menggoyang pemerintah pemerintahan yang sudah baik-baik ini, merongrong dan seterusnya,” ujar Moeldoko dalam keterangannya, Jumat (19/1/2024). 

Moeldoko menyampaikan ini menanggapi pernyataan Ekonom Senior Indef, Faisal Basri, yang mengatakan ada 15 Menteri Kabinet Indonesia Maju berencana untuk hengkang meninggalkan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Moeldoko memastikan kabinet Presiden Jokowi tetap solid dan terus bekerja mengejar target pembangunan. Terlebih pemerintah memiliki program-program strategis yang harus segera diselesaikan.

“Waktu kita bekerja tinggal beberapa bulan, kita punya program strategis itu yang harus difokuskan, bahkan kecepatannya ditingkatkan. Semua menteri bekerja dengan baik, dan kita di kabinet tetap solid mengejar pembangunan,” katanya. 

Mantan Panglima TNI itu juga menepis anggapan kontestasi politik membuat situasi di Kabinet Indonesia Maju tidak kondusif karena ada beberapa menteri yang maju dalam Pilpres 2024.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
1 bulan lalu

Wajibkan Menteri Naik Maung, Prabowo: Mobil yang Bagus Pakai Kalau Libur Saja

Nasional
1 bulan lalu

Bahlil soal Sosok Menteri Pernah Ditegur Prabowo: Sesama Bus Kota Jangan Saling Mendahului

Nasional
1 bulan lalu

Prabowo Panggil Sejumlah Menteri ke Kertanegara, Bahlil Merapat

Nasional
2 bulan lalu

Prabowo Panggil Sejumlah Menteri Jelang Tengah Malam ke Kertanegara, Ada Apa?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal