Moeldoko Olahraga Pagi, Warna Topi Bikin Salfok

Felldy Aslya Utama
Kepala Staf Presiden Moeldoko berolahraga pagi bareng keluarga, Sabtu (27/3/2021). (Foto: IG Moeldoko).

JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf Presiden Jenderal TNI (Purn) Moeldoko kembali membuat unggahan terbaru di akun media sosial miliknya. Unggahan ini pun direaksi beragam oleh warganet.

Moeldoko mengunggah video sedang menikmati akhir pekan bersama keluarga. Kali ini dia berolahraga pagi, yakni jalan kaki di sekitar kediaman.

“Akhir pekan menjadi waktu yang berharga dan bisa melakukan banyak hal bersama keluarga. Tak terkecuali berolahraga,” ucapnya, Sabtu (27/3/2021).

Menurut lulusan adhi makayasa Akademi Militer 1981 ini, lewat olahraga juga dapat menjalin komunikasi bersama keluarga dalam kondisi santai. Dalam video tampak Moeldoko berjalan diiringi istri dan anggota keluarga yang lain.

Moeldoko mengenakan kaus hitam dan celana pendek biru. Dia juga mengenakan topi. Warna topi itu menjadi perhatian warganet. Sebagian pun seketika salah fokus (salfok).

“Yes, topi biru,” ujar akun Adhika, merujuk pada warna kebesaran Partai Demokrat.

Adhika bukan satu-satunya netizen yang berkomentar. Ratusan warganet mereaksi unggahan teranyar mantan Panglima TNI tersebut. Sebagian besar mengaitkannya dengan konflik Partai Demokrat. Banyak yang menyampaikan dukungan kepada Moeldoko, namun tak sedikit yang mengkritik bahkan menyindir keras.

Reaksi berseberangan itu juga terjadi pada unggahan sebelumnya. Moeldoko beberapa hari lalu mengunggah video tentang ucapan selamat ulang tahun relawan Tagana Indonesia. Netizen pun terbelah.

Mereka yang mendukung antara lain akun W Muchlisien. “Siapp ketum.. jaya selalu demokrat dibawah kepemimpinan ketum pak jen,” katanya.

 “Ini baru Jendral. Sehat selalu Jendral,” kata akun Widi.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Internasional
3 hari lalu

Menang Pilwalkot New York, Zohran Mamdani Janji Pekerjakan PNS yang Dipecat Trump

Internasional
3 hari lalu

Profil Ghazala Hashmi, Perempuan Muslim Pertama Jadi Wakil Gubernur Virginia AS

Internasional
4 hari lalu

Pesan Zohran Mamdani kepada Trump setelah Menang Pilwalkot New York

Internasional
4 hari lalu

Pidato Kemenangan Pilwalkot New York: Zohran Mamdani Janji Bela Muslim dan Yahudi

Internasional
4 hari lalu

Profil Zohran Mamdani, dari Sosok Tak Dikenal kini Jadi Wali Kota Muslim New York Pertama

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal