Mauly mengaku sangat senang karena ngidamnya dapat terpenuhi. Ia berharap agar anaknya kelak bisa menjadi orang yang pintar dan sukses seperti Ganjar.
Selain bertemu dengan para buruh, Ganjar juga mengapresiasi pabrik bulu mata tersebut karena memperhatikan keselamatan dan kesejahteraan karyawannya, termasuk para karyawati yang sedang hamil.
Ganjar juga mengatakan bahwa dunia industri memiliki peran penting dalam menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan perekonomian masyarakat. Oleh karena itu, pemerintah perlu memberikan perhatian khusus kepada perusahaan-perusahaan lokal.
"Saya terima kasih untuk perusahaan-perusahaan atau investor lokal seperti ini. Jadi ini perlu mendapat perhatian," tuturnya.