Mutasi Polri, Sespri SBY Dirotasi Jadi Analis Bareskrim

Irfan Ma'ruf
Sespri Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Kombes Pol Arya Perdana (kanan) dimutasi sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri. (Foto: Twitter Ossy Dermawan)

Lulusan Akademi Polisi (Akpol) tahun 1998 ini memulai tugas sebagai Sespri SBY pada Februari 2020. Kombes Pol Arya Pradana memiliki segudang pengalaman di bidang reserse.

Pria kelahiran 8 Maret 1976 itu mula-mula menjadi Pamapta B Polres Metro Jakarta Pusat. Dia kemudian naik jabatan menjadi Kanit Serse Polsek Metro Sawah Besar. DIa juga pernah terlibat dalam Satgas People Smuggling di Australia sebagai penyidik.

Dia juga pernah menjabat Kasubdit III Ditreskrimsus Polda Sulut dan kemudian berlanjut menjadi Kapolres Minahasa Selatan pada 2016. Kariernya terus menanjak dengan menjadi Wakapolresta Manado pada 2018.

Lalu dimutasi menjadi Wakapolresta Metro Depok pada 2019 serta jadi Penyidik Tindak Pidana Madya TkIII Bareskrim Polri di tahun yang sama. Dari Bareskrim dia kemudian mendapat kepercayaan untuk menjadi Sespri SBY pada Februari 2020.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Kapolri Bareng Titiek Soeharto Panen Raya Jagung di Bekasi, Kawal Program Prabowo

Nasional
12 hari lalu

Monitor Pergantian Tahun Baru se-Indonesia, Kapolri Pastikan Pengamanan dan Layanan Terjaga

Nasional
12 hari lalu

Potret Kapolri Turun Langsung ke Bundaran HI saat Malam Tahun Baru, Sapa Masyarakat

Nasional
13 hari lalu

Pantau Pergantian Tahun, Menko Polkam, Panglima TNI hingga Kapolri Pastikan Situasi Kondusif

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal