Dia mengingatkan, di tengah pandemi Covid-19, Seskoad tetap harus mampu melahirkan para perwira lulusan Seskoad yang berkualitas serta siap menghadapi tantangan dan tuntutan tugas yang semakin kompleks dan dinamis.
Menurut Danseskoad, serah terima jabatan tersebut dilaksanakan guna memenuhi kebutuhan personel sesuai dengan Perkasad Nomor 26 Tahun 2019 tanggal 26 Desember 2019 tentang Validasi Orgas Seskoad.
“Seskoad mendapat penambahan jabatan berpangkat brigjen, untuk dirlem, kakordos, dankorsis, inspektorat, dirdik dan dirjianbang Seskoad serta enam jabatan windyaiswara,” ucapnya.
Berita Lain Bisa Dibaca di Sindonews.com: Dramatis, Prajurit TNI Bantu Proses Persalinan Warga di Perbatasan Papua