Natal 2019: Hiduplah sebagai Sahabat bagi Semua Orang

Eko Ardiyanto
Jurnalis iNews Eko Ardiyanto

Sudahkah kita kenal dengan tetangga samping dan depan rumah kita? Jika belum, segeralah ketuk pintunya untuk bersilaturahmi. Bersahabat artinya mau menerima setiap orang apa adanya, tak peduli apa latar belakang keluarganya, agama, suku maupun keadaan ekonominya.

Di gereja universal, salah satu yang sangat memerlukan sahabat yakni mereka kaum Lemah, Miskin, Tersingkir dan Difabel atau LMTD. Menurut Romo Jon Sobrino SJ, seorang pastor katolik asal Spanyol yang terkenal dengan liberation theology (teologi tentang kebebasan), kaum LMTD merupakan kaum yang sering tertindas dan mendapatkan perlakukan yang tidak adil di dunia ini.

Kaum inilah yang sejatinya harus menjadi sabahat dan kawan utama kita. Tak boleh ada lagi kabar atau berita di media tentang perlakukan yang tidak adil terhadap mereka yang Lemah, Miskin, Tersingkir dan Difabel.

Dalam pesan Natal bersama KWI dan PGI seluruh umat kristiani di Indonesia diingatkan pada teladan cinta kasih Yesus untuk saling merendahkan diri dan melayani. Injil Yohanes (15:14) memotret Yesus sebagai sosok sahabat yang menyerukan pesan cinta kasih bisa menjadi inspirasi bagi kita yang hidup di zaman ini untuk terus mempertahankan nilai-nilai perdamaian, kerukunan, dan pengertian sebagai sesama anak bangsa.

Merayakan Natal dalam terang kehadiran Ilahi yang mewartakan persahabatan berlandaskan cinta kasih merupakan panggilan bagi kita untuk keluar dari sekat-sekat suku, budaya, agama dan lain-lain. Bagi umat Kristiani panggilan tersebut merupakan panggilan untuk menjadi murid sejati yang mempraktikkan cinta kasih dalam kehidupan sehari-hari bersama keluarga, gereja dan masyarakat.

Pesan Natal 2019 adalah pesan persahabatan yang membawa kita kembali kepada sejarah bersama bangsa Indonesia, cita-cita bersamanya dan perjuangan bersama bagi kemanusiaan, bagi Indonesia yang bermartabat.

Selamat Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. Semoga bangsa Indonesia bisa menjadi sahabat bagi warganya dan selalu dikarunia damai dan sejahtera.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Prabowo Setujui Pembentukan Satgas Kuala Atasi Pendangkalan Sungai Pascabencana Sumatra

Nasional
7 jam lalu

Prabowo Absen saat Pembukaan Bursa Saham 2026, Purbaya: Lagi di Aceh

Nasional
9 jam lalu

Prabowo Berulang Kali Kunjungi Daerah Bencana Sumatra, Istana: Beliau Ingin Pemulihan Cepat

Nasional
19 jam lalu

Prabowo Ingin Pemulihan Bencana Sumatra Berjalan Cepat, Prioritaskan Normalisasi Sungai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal