JAKARTA, iNews.id - Partai Perindo menggelar diskusi publik secara virtual dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2021, Jumat (22/10/2021) pukul 14.00. Webinar bertajuk "Peran Santri dan Pesantren dalam Pembangunan Ekonomi Nasional" tersebut ditargetkan dihadiri ribuan peserta.
"Pesertanya 1.000 orang, Insya Allah," kata Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan Abdul Khaliq Ahmad di Jakarta, Kamis (21/10/2021).
Ribuan peserta yang akan mengikuti diskusi secara daring tersebut, kata Khaliq, terdiri dari seluruh kader serta pengurus Partai Perindo, baik di tingkat DPP, DPW dan DPD maupun sayap partai. Termasuk di antaranya anggota dewan tingkat provinsi dan kabupaten/kota dari Partai Perindo di seluruh Indonesia serta masyarakat umum.
"Komunitas santri dan pesantren maupun masyarakat umum akan menghadiri diskusi publik yang digelar Partai Perindo besok," ucap Khaliq.
Acara ini akan dibuka oleh Wakil Ketua Umum Partai Perindo Syafril Nasution.
Adapun, pembicara dalam Webinar Partai Perindo tersebut, yaitu Ustaz Yusuf Mansur, Kepala Badan Pengolaan Investasi dan Dana Sosial IPB/Lembaga Perekonomian NU Jaenal Effendi, dan Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan, Abdul Khaliq Ahmad.
Live Zoom Webinar dapat disaksikan melalui bit.ly/WebinarPerindoHariSantri. Acara ini juga disiarkan secara langsung melalui beberapa saluran yaitu Okezone.com, Sindonews.com, iNews.id serta YouTube dan Facebook Partai Perindo.