Pasien Positif Covid-19 Naik 1.113 Orang, Penambahan Terbanyak Ada di 10 Provinsi

Felldy Aslya Utama
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto. (Foto: BNPB).

JAKARTA, iNews.id - Jumlah pasien positif virus corona (Covid-19), Rabu (24/6/2020 bertambah 1.113 menjadi 49.009 dibandingkan sebelumnya 47.896 orang. Penambahan kasus positif tersebut tersebar di sejumlah provinsi.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto menyampaikan 10 provinsi dengan penambahan terbanyak pasien positif Covid-19. Dia menuturkan, penambahan terbanyak di Jawa Timur 183 menjadi 10.298 dibandingkan sebelumnya 10.115 orang.

"Total spesimen yang diperiksa adalah 689.492 spesimen, dari data ini kita mendapatkan kasus konfirmasi positif sebanyak 1.113 orang, sehingga totalnya menjadi 49.009 orang. Hasil positif ini distribusinya sebagian besar adalah berada di beberapa provinsi," ujar Yuri dalam konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Rabu (24/6/2020).

Dia menuturkan, penambahan terbanyak berikutnya di DKI Jakarta 157 menjadi 10.404 dibandingkan sebelumnya 10.247 orang. Kemudian, Sulawesi Selatan bertambah 132 menjadi 4.194 dibandingkan sebelumnya 4.062 orang.

Selanjutnya, kata dia Maluku Utara bertambah 95 menjadi 560 dibandingkan sebelumnya 465 orang, Kalimantan Selatan bertambah 90 menjadi 2.775 dibandingkan sebelumnya 2.685 orang.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Megapolitan
4 jam lalu

Pemerintah Modifikasi Cuaca di Jakarta 5 Hari ke Depan, Antisipasi Banjir

Nasional
2 hari lalu

Akses Aceh Timur-Gayo Lues Segera Tersambung, Penanganan Darurat Masuk Tahap Akhir

Nasional
3 hari lalu

Gempa M 7,1 Guncang Talaud Sulut, BNPB: Belum Ada Laporan Korban Jiwa

Nasional
4 hari lalu

Cuaca Ekstrem Berlanjut, BNPB Ingatkan Risiko Bencana Susulan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal