Paspampres Siaga Jelang Kedatangan Jenazah Ani Yudhoyono di Halim Perdanakusuma

Antara
Aditya Pratama
Almarhumah Kristiani Herrawati atau dikenal Ani Yudhoyono. (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.id - Jenazah Kristiani Herrawati atau biasa disapa Ani Yudhoyono, dijadwalkan tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (1/6/2019). Sejumlah personel Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) disiagakan untuk menyambut kedatangan jenazah istri Presiden ke-6 Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.

Salah seorang anggota Paspampres, Langgeng mengatakan selalu berkoordinasi dengan pihak keamanan Landasan Udara (Lanud) dan kepolisian lalu lintas.

"Kita pastikan jenazah sampai dengan selamat ke tujuan," ujar Langgeng di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (1/6/2019).

Sementara itu, di luar Terminal Keberangkatan Lanud Halim Perdanakusuma, sejumlah TNI berseragam lengkap berbaris. Salah personel TNI yang berjaga, Yulian mengungkapka, kegiatan seperti ini sudah menjadi Standar Operasional Prosedur (SOP) bagi setiap pejabat negara. "Apalagi beliau adalah mantan Ibu Negara," ucap Yulian.

Salah seorang Protokoler Bandara, Deni menuturkan, aparat yang berjaga untuk menyambut jenazah Ani Yudhoyno melibatkan Paspampres, Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL) dan Angkatan Udara (AU). "Semua diterjunkan," tuturnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Bisnis
4 bulan lalu

RI Punya Maskapai Baru, Buka Rute Halim-Adisutjipto Pakai Pesawat ATR 72

Bisnis
2 tahun lalu

Jasa Marga Operasikan Akses Jalan Tol ke Stasiun Kereta Cepat Halim

Nasional
2 tahun lalu

Sopir Truk Penyebab Kecelakaan di Gerbang Tol Halim Masih di Bawah Umur

Bisnis
2 tahun lalu

Viral Stasiun Kereta Cepat Halim Bocor saat Hujan Deras, Ini Penjelasan KCIC

Bisnis
2 tahun lalu

Cerita Warga Sekitar Jalur Kereta Cepat Ikut Uji Coba: Takjub, 25 Menit Sudah Sampai Padalarang!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal